Pessel,Indopost, – Kecelakaan Tunggal Kendaraan Hino Tangki CPO nomor Polisi BA 9418 AO yang menimpa supir truk CPO di Kampung Rawang Bubur, Nagari Bukit Buai, Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan, Pesisir Selatan, Kamis (9/5) sore sekira pukul 16.00 WIB.
Peristiwa tersebut mengakibatkan seorang supir truk CPO bernama Yaspul Aripin (56) warga Nagari Air Baru Tanah Bakali, Kecamatan Air Pura, Pesisir Selatan meninggal dunia.
Hal tersebut disampaikan oleh Kapolsek Basa Ampek Balai Tapan, Iptu Aldius, SH dalam laporannya. Ia menjelaskan, Kecelakaan lalu lintas tunggal yang terjadi Jalan Raya Padang-Bengkulu di Kampung Rawa Bubur, Nagari Bukit Buai, Kecamatan BAB Tapan pada hari Kamis (9/5/2024) sore sekira pukul 16.00 WIB menyebabkan supir meninggal dunia.
Ia menuturkan, berdasarkan keterangan saksi saksi di Tempat Kejadian Peristiwa (TKP), mobil Tangki CPO merk Hino dengan Nomor Polisi BA 9418 AO yang di kendarai oleh Yaspul Aripin (56) memperbaiki filter hawa di bengkel tambal ban di Kampung Rawang Bubur dengan membuka cabin (kepala Mobil).
Setelah selesai diperbaiki, selanjutnya korban langsung berangkat dan lupa mengunci tuas penutup cabin.
Dalam perjalanan sekitar 1 KM dari lokasi tambal ban tersebut, tiba tiba kepala mobil terlepas dari kuncinya dikarenakan kondisi jalan tikungan dan sedikit bergelombang yang menyebabkan sopir terpental keluar disaat mobil sedang melaju pelan.
“Akibat dari kejadian tersebut korban dilindas oleh roda belakang dan mengalami pecah di bagian kepala dan meninggal dunia di tempat kejadian,” ungkap Aldius, Jum’at (10/5).
Korban sempat di bawa ke RSUD Pratama Tapan sebelum dijemput oleh pihak keluarga untuk di bawa ke rumah duka di Air Pura. (sep)