Indopost.co – Wali Kota sekaligus Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, H Muhammad Rudi (HMR), mengumumkan rencana pembangunan pelebaran jalan yang dimulai pada awal tahun 2025.
Proyek ini bertujuan untuk mengurangi kemacetan di kawasan Kepri Mall hingga Bundaran Tembesi, serta meluas ke Kecamatan Sagulung dan Tanjunguncang di Kecamatan Batuaji.
Pelebaran jalan ini diharapkan dapat mengurai kemacetan yang sering terjadi di tiga kecamatan besar dan padat penduduk di Batam.
Pembangunan jalan yang menghubungkan Kepri Mall dengan Bundaran Tembesi akan dibiayai oleh BP Batam, sementara pelebaran jalan dari Bundaran Sagulung hingga Tanjung Uncang akan menggunakan anggaran APBD Kota Batam, dengan sistem anggaran tahun jamak.
Rudi juga menekankan pentingnya dukungan masyarakat dalam mendukung pembangunan ini demi kemajuan dan kesejahteraan Batam, yang diharapkan dapat menjadi kota yang lebih modern dan menarik bagi investor serta wisatawan, sehingga meningkatkan perekonomian lokal.
(ind)